"kamu tau ga mereka di luar lagi anget-angetnya ngomongin kita, bilang kita terlalu dekatlah, kita alay lah, kita ini lah, itu lah"
aku tertawa mendengar ocehan itu keluar dari gadis yang aku sebut kekasih, aku memandangnya dalam-dalam seolah olah dia adalah wanita yang paling aku sayangi dan satu-satunya yang aku sayangi.
"benarkah? mereka berkata seperti itu? kenapa kamu tau?"
"ya tau lah, banya ko yang bilang gitu sama aku langsung kalo kita terlalu dekat"
"jadi kamu merasa risih? merasa gak bahagia?"
"iya lah aku risih sama mereka. aku bahagia ko bisa deket banget sama kamu"
aku lega mendengar jawabannya, ya memang aku wajarkan jika dia merasa risih denga celotehan orang luar tentang hubungan kita.
aku fikir mereka itu hanya penonton yang datang menyelinap menonton pertunjukan yang seharusnya tidak mereka tonton. bukan kah hubungan ini bukan untuk orang-orang tonton?
aku tak bermaksud untuk mempertontonkan ini semua dan agar mereka tau sedekat apa aku dengannya, tapi aku melakukannya hanya karena aku ingin lebih dekat dengan dia.
"denger ya, aku gak peduli mereka mau bilang apa tentang hubungan kita. mereka mau bilang kita alay, kita terlalu dimabuk asmara, kita terlalu dekat, kita terlalu fulgar, atau apapun itu. aku hanya ingin bahagia bersamamu dan mengharagai tiap detik aku ada di dekatmu, aku terlalu senang saat aku bisa berdua denganmu. aku refleks untuk memegang erat tanganmu saat kita berjalan berdua, aku refleks merangkulmu saat kamu tertawa. semua yang aku lakukan padamu itu seakan akan karena aku mencintaimu. mereka tau apa tentang kita? apa mereka yang menentukan jalannya hubungan kita? apa saat kita susah mereka juga ikut susah? apa saat kita makan mereka yang bayarin? enggak kan? kamu harus percaya dan bahagia sama aku, aku akan lakuin apapun itu asalkan kita bahagia. mereka cuma iri melihat kita. dan kamu gak perlu iri sama mereka, karena mereka udah iri duluan sama kamu." :)
perlu yah mereka menertawakan kita?
perlu yah mereka bilang kalo kita berlebihan?
saat cinta mengutarakan hati celotehan mereka pun tak berarti
kamu takut yah sama mereka?
kamu keganggu yah sama mereka?
saat cinta ada dalam hati rasa takut pun tak berarti
kalo mereka ingin mewah untuk indah, aku hanya ingin kamu untuk menjadi indah
kalo mereka ingin materi untuk bahagia, aku hanya ingin kamu untuk bahagia
kalo mereka merengek rengek untuk bisa naik limo, aku hanya ingin berjalan kaki bersamamu
dunia ini akan tau dan menjadi saksi, kalo aku bener-bener sayang sama kamu <3
Tidak ada komentar:
Posting Komentar